Bermain peran "perubahan cuaca" yang asik


Tangerang - Keadaan cuaca hari ini mengalami perubahan tadi pagi cuaca terlihat mendung dan siang hari ini cukup cerah. Pada hari kamis (17/1) kelas 3 sedang mempelajari tema 5 subtema 2 perubahan cuaca yakni materi pengaruh cuaca bagi kehidupan manusia.
Metode bermain peran dapat menimbulkan pengalaman belajar, seperti kemampuan kerja sama, komunikasi dan menginterprestasikan suatu kinerja melalui bermain peran. Kami memilih tema tentang kegiatan manusia saat terjadi perubahan cuaca.
Tujuannya untuk membantu siswa menemukan makna diri (jati diri) di dunia sosial, artinya melalui bermain peran siswa belajar menggunakan konsep peran, menyadari adanya peran - peran yang berbeda dan memikirkan perilaku dirinya serta perilaku orang lain.

Guru membentuk 4 kelompok. Setiap kelompok berkumpul bersama, memilih area mana di kelas untuk tempat berdiskusi, dan membuat alat peraga untuk bermain peran.
Kelompok yang bertugas bermain peran adalah kelompok 3 dan 4, sedangkan kelompok yang mengamati adalah kelompok 1 dan 2. (Secara bergiliran).
Kelompok 3 dan 4 bermain peran tentang pengaruh perubahan cuaca terhadap kegiatan manusia.
Kelompok 1 : pengaruh cuaca terhadap makhluk hidup (hewan).
Kelompok 2 : pengaruh cuaca terhadap pertumbuhan tumbuhan.
Kelompok 3 : pengaruh cuaca terhadap bercocok tanam
Kelompok 4 : pengaruh cuaca terhadap proses pengeringan.

"Benar kata ibu, seru main peran,, bu aku jadi kucing." Ujar irfa dengan senangnya berperan sebagai kucing.

Kegiatan terakhir siswa membuat lembar pengamatan.

Kontributor : Aditya jessika susanti said.












Komentar