Di pagi yang sendu diiringi gerimis yang bergemericik, jumat 28 februari 2020. Ketika saya sampai di sekolah, saya dapati siswa kelas 2 sudah datang dengan segala persiapannya untuk market day hari ini. Walau ada beberapa kelompok yang belum bersiap karena belum siap dagangannya. Sebelum mulai pagi mereka di dahului dengan solat dhuha dan bersama-sama membaca Al-mansurot.
Setelah semua beres kami masih menunggu kelompok yang belum siap, sambil berdiskusi untuk orang-orang yang mengundang ke kelas 1, 3, dan 4.
Waktu menunjukkan jam 9 kurang 5 menit. Kelompok yang belum siap dagangannya merawa khawatir, tapi teman-teman yang lain menyemangati. Akhirnya yang ditunggu-tunggu pun datang. Mereka langsung merapikan dagangannya di atas meja..
Akhirnya mulailah market day kelas 2, sebelum mulai semua berkumpul berdo'a dan menyatukan tangan lalu kami bersorak "Umar bin Khattab" "yes..yes..yes.." sorak semua siswa kelas 2 dengan semangat.
Market day ke 2 ini siswa dibagi menjadi beberapa kelompok, ada kelompok yg berjualan sosis, nuget, jasuke, telor gulung, agar-agar, makaroni, es buah dan ada juga yang bertugas menjual alat tulis.
Siswa nampak sangat bersemangat dan senang menyambut para pembeli, dimulai dari kelas 1, siswa kelas 1 kebanyakan membeli alat tulis, nuget, telor gulung dan agar-agar yang manis, sedangkan kelas 3 senang membeli makanan sosis, telur gulung dan nuget, sedangkan kelas 4 semua makanan mereka suka juga es buah.
Selesai semua kelas membeli di marked dat kelas 2, karena masih banyak agar-agar dan makaroni yang tersisa, maka kami memutuskan untuk membagi-bagi kepada semua siswa kelas 2. Mereka sangat senang sambil menikmati agar-agar dan makaroni lalu Dimas berkata " Bu guru agarnya enak, aku boleh tambah lagi gak??" Lalu temannya Ruslan menimpali "Enaklah gratis.." semua siswa tertawa bersama-sama mendengar perkataan Ruslan.
Lalu saya bertanya "Bagaimana perasaan kalian hari ini??" "Senang bu" sahut semua siswa kelas 2.. lalu fairus berkata "Bu hari seru, es buah aku laku semuanya, bu bulan depan lagi yah market day nya.." lalu kelas 2 menjawab "ia bu..ia bu..lagi bu.." lalu saya sebagai wali kelas menjawab "ia boleh tapi nanti disemester selanjutnya".. "yuuaaaa..." Sahut semua siswa kelas 2. Dan market day hari itu diakhiri dengan membaca hamdallah..
Kontributor by Lidia Siska, S.Pd
Komentar
Posting Komentar