Menggambar dan menirukan kupu-kupu


Senin, 23 Maret 2020
Hari ini pekan kedua kelas 2 Umar bin Khattab melaksanakan pembelajaran jarak jauh. Alhamdulillah semangat siswa dan orang tua dalam mengikuti pembelajaran tidak menurun sedikitpun, malah saya rasa semakin bertambah..

Seperti biasa pembelajaran dimulai dengan pembiasaan pagi, membantu orang tua mencuci piring serta merapihkan tempat tidur, membersihkan rumah dan lingkungan, lalu mereka menunaikan sholat dhuha tak lupa pula berzikir asmaul husna terlebih dahulu. Lalu dilanjutkan dengan dzikir dan doa. Semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah swt. Lalu tak lupa mereka menyetor hafalan surat pendek juz 30. Alhamdulillah selalu latih hafalannya, terus semangat untuk menjadi penghafal Al-Qura'an.

Lalu masuklah kedalam materi pembelajaran.
Pembelajaran pertama yaitu membaca dongeng tentang "Buaya dan Burung Penyanyi"
Lalu siswa diminta untuk menyebutkan pesan yang terkandung dalam dongeng tersebut.

Materi selanjutnya adalah membuat kartu pecahan. Siswa diminta membuat bangundatar. Persegi empat, persegi panjang dan lingkaran. Lalu bangun datar tersebut anda yang dibagi 2, 3, dan 4 bagian sama rata, lalu diwarnai satu bagiannya. Setelah itu ditulis lambang pecahannya, dan tempelkan pada karsdus, gunting menjadi bentuk kartu.

Hampir semua siswa sangat menyukai kegiatan ini.
Seperti saddam salah satu murid berkata dalam evaluasi harian ." Assalamu'alaikum bu lidia.. aku senang sekali mengikuti kegiatan pembelajaran hari ini. Yang paling aku suka yaitu membuat kartu pecahan, aku senang gambar dan gunting-gunting, dan hasil kartuku bagus bu. Terimakasih bu atas pembelajaran hari ini". Ucap saddam.
Materi selanjutnya yaitu sbdp, menirukan gerakan kupu-kupu.
Siswa diminta untuk mengikuti gerak kupu-kupu seperti pada buku. Setiap siswa merekam kegiatan mereka dalam mengikuti gerak kupu-kupu. Alhamdulillah pada dasarnya semua siswa dapat mengikuti gerak kupu-kupu, walaupun ada beberapa siswa yang kaku dalam gerakkannya. Nah kegiatan ini juga menjadi salah satu favorit bagi siswa, siswa belajar bagaimana menjadi kupu-kupu yang bisa terbang tinggi. Ada siswa yang memberikan kreasi sendiri pada gerakan kupu-kupunya disertai dengan ekspresi yang gembira. Lalu setelah mengikuti gerakan kupu-kupu siswa diminta untuk menggambar kupu-kupu dan mewarnainya dengan baik dan rapih.

Dalam evaluasi fairuz bercerita
" Assalamu'alaikum bu lidia.. hari ini aku belajar membaca dongeng, membuat kartu pecahan, mengikuti gerak kupu-kupu dan menggambar kupu-kupu lalu mewarnainya. Aku senang sekali ketika menirukan gerak kupu-kupu, seolah-olah aku bisa terbang seperti kupu-kupu. Senangnya menjadi kupu-kupu yang bisa terbang tinggi, andai aku juga punya sayap, aku pasti akan terbang keliling dunia. Aku sangat menyukai hewan kupu-kupu bu, karena cantik seperti aku. Dan aku senang membuat kupu-kupu karena aku suka menggambar dan mewarnai. Terimakasih bu.."
Fairus mengakhiri perkataannya.
Bahkan ada beberapa siswa yang lain berkata sama seperti fairuz.
Alhamdulillah disini siswa belajar menggambar bentuk kupu-kupu dan menirukan gerak kupu-kupu, bagaimana menjadi kupu-kupu yang bisa terbang tinggi.

Pembelajaranpun diakhiri dengan mengucap hamdalah dan mengucapkan terimakasih pada orang tua yang tak pernah bosan untuk tetap mendampingi dan mengajarkan putra-putrinya sehingga pembelajaran dapat berjalan dengan baik.

Kontributor : Lidia Siska, S.Pd

Komentar