Menumbuhkan Rasa Kebersamaan Bersama Keluarga dengan Belajar di Rumah















Selasa 17 maret 2020
Hari ini hari kedua pembelajaran jarak jauh..
Banyak yang harus dipersiapkan untuk pembelajaran jarak jauh ini, mulai dari jadwal kegiatan pembelajaran, rencana pembelajaran, media pembelajaran yang sesuai, serta pijakan-pijakan agar pembelajaran berjalan dengan baik. Faktor yang paling juga yaitu kerja sama guru dengan wali siswa dan siswa itu sendiri. Tanpa kerja sama kegiatan pembelajaran tidak akan berhasil dilaksanankan.

Alhamdulillah sudah 2 hari kelas 2 umar bin khattab melakukan pembelajaran jarak jauh via online. Mereka belajar dirumah didampingi oleh orangtua/wali siswa, kebetulan pembelajaran kali ini bertema kebersamaan, yaitu kebersamaan bersama keluarga.
Dari pembelajaran di rumah ini kelas 2 Umar bin Khattab dapat menumbuhkan rasa kebersamaan yang tinggi bersama keluarga, mereka dapat menciptakan moment kebersamaan dengan keluarga mulai dari kegiatan beribadah, belajar, berinteraksi, bahkan bermain bersama keluarga.
Pada pembelajaran ini juga mereka diberikan pijakan dalam berbagai kegiatan agar tumbuhnya sikap disiplin pada anak, nah selain itu siswa kelas 2 diajarkan untuk membantu orang tua ketika di rumah

Hari ini kelas 2 Umar bin Khattab melakukan banyak kegiatan, mulai dari bangun tidur pagi, sholat subuh, membersihkan lingkungan, membersihkah diri sendiri, shalat dhuha, setoran hafalan, dan masuk kepembelajaran.

Salah satu pembelajaran adalah membuatkan minuman untuk keluarga, disini anak diminta untuk membuat minuman untuk anggota keluarga sudah tentu dengan didampingi oleh orang tua. Pertama anak menanyakan minuman yang disukai anggota keluarganya. dari mulai ayah, ibu, kakak/adik, dan tak lupa minuman kesukaannya sendiri.
Dari laporan kegiatan alhamdulillah mereka mampu melaksanakan pembelajaran ini. Ada yang membuat kopi, susu, dan juga ada yang membuatkan teh manis untuk anggota keluarganya.
Tujuan kegiatan ini agar anak dapat mengetahui kesukaan dari anggota keluarganya baik dari makanan, minuman, dan yang hal lainnya. Setelah saling mengetahui maka anak dapat memahami lalu terciptanya kehidupan yang rukun, sehingga kebersamaan dengan keluarga dapat menjadi moment yang menyenangkan.
Saya sebagai walas sangat bangga dengan para siswa kelas 2 yang tetap semangat melakukan kegiatan demi kegiatan.

Terimakasih nak masih semangat untuk belajar dan mengikuti berbagai kegiatan pembelajaran. Dan terimakasih pula untuk orang tua yang telah aktif dan slalu mensuport kegiatan pembelajaran ini.

Kontributor by Lidia Siska, S.Pd

#belajardirumah
#kebersamaandengankeluarga
#rumahzakat
#PPDB2020

Komentar